Bergas : Semoga Ekonomi Kreatif di Kudus Selalu Hidup 24 Jam/
KUDUS - Apresiasi diberikan Penjabat (Pj). Bupati Kudus Bergas C. Penanggungan atas terselenggaranya kegiatan Festival Ekonomi Kreatif (Ekraf) dalam rangka Haul ke-3 Habib Ja'far Al-Kaff. Disaksikan perwakilan Forkopimda Kudus, Asisten II Sekda Kudus, Kepala OPD terkait, Habib Ali Zainal Abidin Al-Kaff, pimpinan perusahaan, dan undangan lainnya, Pj. Bupati Bergas membuka kegiatan di Alun-alun Simpang Tujuh Kudus, Jumat (24/11).
"Sangat apresiasi, event yang luar biasa dan tidak biasa dalam memperingati haul. Dimana diselenggarakan sebuah rangkaian kegiatan untuk meningkatkan perekonomian kerakyatan," ucapnya.
Bergas menyebut jika biasanya haul diisi oleh kegiatan pengajian. Namun, berkat kreativitas penyelenggara acara, kegiatan kali ini dikemas dengan hal yang dapat mendorong ekonomi kreatif. Pihaknya pun ingin momentum bersejarah ini dapat dibangun dan dibuat menyesuaikan peradaban zaman.
"Momentum bersejarah ini saya ingin disesuaikan dengan perkembangan zaman, contohnya festival ekraf ini. Semoga ekonomi kreatif di Kudus selalu hidup 24 jam dalam berbagai momentum yang ada," ujarnya.
Untuk itu, pihaknya terus mendorong produk-produk UMKM lokal agar terus maju dan berkembang sehingga dapat memiliki pangsa pasar tak hanya di lingkup regional saja, namun merambah ke pasar internasional.
"Akan terus kami dorong sehingga UMKM lokal memiliki pangsa pasar luas. Tidak hanya regional, tapi dapat mendunia," ungkapnya.
Ketua panitia Festival Ekraf, Andre Herdian menyebut pelaksanaan kegiatan berlangsung selama 4 hari, mulai tangga 24-27 November 2023 di Alun-alun Simpang Tujuh Kudus dengan menyediakan total 138 stand bagi pelaku UMKM.
"Sejumlah kegiatan pendukung juga disiapkan, diantaranya hiburan Seni dan kebudayaan. Semoga kegiatan berjalan dengan aman dan lancar," harapnya.
Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kudus, Safrul Kamaludin berterimakasih atas dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Kudus dan stakeholder terkait dalam kegiatan yang diselenggarakan. Pihaknya menilai momentum ini dapat dimanfaatkan untuk memberikan kesempatan pelaku UMKM mempromosikan produk-produknya.
"Terimakasih atas dukungannya, semoga UMKM lokal kita dapat terus maju dan berkembang," ucapnya.
Pihaknya juga meminta kemudahan mendapat izin usaha khususnya bagi pelaku UMKM lokal sehingga perekonomian di Kabupaten Kudus dapat terus menggeliat.
"Kami juga meminta kemudahan dalam izin usaha bagi pelaku UMKM ," pintanya. (*)